Hype, Viral  

Desta Unggah Foto Natasha Rizky, Ramai Didoakan Rujuk

Screenshot 20241113 062734 Instagram

Orlet – Perpisahan selebriti satu ini cukup disesalkan banyak penggemarnya. Pasalnya, Desta dan Natasha Rizky terkenal harmonis. Akan tetapi, semua telah terjadi. Keputusan bercerai mereka ambil dan sepakat untuk tak membeberkan alasannya kepada publik. Meski begitu, hubungan serta komunikasi keduanya tetap baik demi tumbuh kembang anak-anak mereka.

Menilik laman instagram @desta80s, pria berusia 47 tahun itu tampak mengunggah foto sang mantan istri. Dukungan Desta berikan kepada ibu dari anak-anaknya tersebut atas launchingnya buku “Kamu Tidak Istimewa” karya Natasha Rizky yang hadir di Tokyo berkolaborasi dengan @nevertoolavish menampilkan setiap goresan, baris dan warna yang menyimpan cerita untuk dibagikan.

685212305
foto: instagram.com/desta80s

Seketika unggahan Desta dibanjiri komentar netizen yang menyarankan untuk rujuk. Banyak dari mereka mendoakan supaya Desta dan Natasha kembali bersama mengarungi bahtera rumah tangga. Sampai berita ini dipublikasikan postingan tersebut telah mengantongi 368 ribu like, 3.241 komentar serta dibagikan ulang lebih dari 2.220 kali. Bahkan ada komentar lucu yang mengaitkan apabila Desta rujuk akan mempengaruhi kondisi ekonomi Indonesia.

1196620561
foto: instagram.com/desta80s

“Ayo pak balik satu bahtera lagi. Ini yang bahagia satu Indonesia loh, bayangkan hati orang-orang yang melihat pada bahagia, imun naik, investasi naik, ekspor meningkat, pertumbuhan ekonomi Indonesia setara negara maju. Bismillah optimis Indonesia emas,” ujar akun @dh**.

“Ini yang gue suka dari pak Desta. Disaat orang banyak hujat beliau gue justru dukung, karena gue tahubpak Desta ayah dan suami yang baik, hanya saja belum bisa menjadi apa yang Natasha Rizky inginkan,” sahut akun @nu**.

“Rujuk gak sih, doa terbaik kita ya kalian rujuk please,” kata akun @cv**.

“Masih belum bisa move on dari pasangan ini, semoga rujuk,” timpal akun @ro**.

Read More :  Cindy Yuvia Eks JKT48 Resmi Dilamar Kekasih, Netizen: Auranya Douyin Banget!

“Ica masih sendiri, bang Desta masih saja sendiri, kedua belah pihak nampaknya baik-baik saja, ayo rujuk bang,” tulis akun @ri**.

Natasha Rizky sendiri turut berkomentar, melontarkan kalimat yang bikin penggemar makin semangat mendorong mereka untuk segera rujuk.

“Abuy-kun, arigatou,” tulis Natasha.

Diketahui Art and Poetry Exhibition buku “Kamu Tidak Istimewa” akan diadakan di Kopi Kalyan Shibuya, Tokyo dengan rincian jadwal tanggal 14 – 20 November 2024 jam 09:00 (JST) KTI x NTL: #kamutidakistimewaditokyo. Spesial di tanggal 16 November 2024 akan ada launching, book talk, book signing, spesial experience exhibition, workshop dan live painting jam 10:00 – 13:00 (JST).

“Buat yang mau hadir di tanggal 16, jangan kupa RSVP dulu ya. DM ke @diksiaca. Sampai jumpa di sana,” tulis Desta dalam kolom caption.

Interaksi manis ini ternyata menjadi angin segar bagi harapan para penggemar Natasha dan Desta. Apapun itu, semoga keduanya diberikan yang terbaik karena merekalah yang merasakan dan menjalani. Bisa diambil pelajaran untuk pasangan yang telah bercerai serta memiliki anak agar jangan sampai bermusuhan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *