Yang masih saja uring-uringan sebab dulu tidak jadi bersama dalam ikatan pasti, jangan terlalu diratapi kejadian tidak menyenangkan yang terjadi diantara kalian ya, sekalipun memang ada sedikit masalah atau memang ada kejadian buruk yang menjadi jeda, jangan terlalu menyalahkan keadaan, sebab seperti apapun keadaannya tidak akan pernah terjadi jika bukan Allah yang mengizinkan.
Lantas untuk saat ini pasrahlah, iya kembalikan saja semuanya kepada takdir, terlepas dari apapun alasan kamu berpisah dengannya, jangan terlalu dimasukkan ke hati dan pikiran.
Karena mau sampai kapan kamu akan menderita merana dengan masalah yang sudah larut oleh masa lalu. Kasihan tubuhmu, jangan selalu memikirkan sesuatu yang akhirnya menyiksa batinmu, kamu harus ingat bahwa jika memang dia tidak Allah peruntukkan kepadamu, berarti ada hal yang Allah siapkan yang pasti akan menjadi yang terbaik untukmu.
Daftar Isi
- 1 Kamu Harus Percaya Akan Rencana Allah, Kamu Harus Yakin Dengan Ketetapan-Nya, Kalau Jodoh Pasti Bersama, Sesulit Apapun Jalannya
- 2 Bukankah Semua yang Terjadi di Muka Bumi Ini Atas Izin Allah, Begitu Juga Perihal Kita Tak Berjodoh.
- 3 Ingatlah, Mungkin Kita Memang Ditakdirkan Hanya Untuk Bertemu Lalu Berpisah, Tapi Yakinlah Kelak Akan Ada Jodoh yang Tepat Untuk Kita.
- 4 Jangan Mengeluh, Yakin Saja Pada Allah Karena Takdir-Nya Tak Pernah Salah
- 5 Mungkin Kadang Takdir Allah Tak Sesuia Dengan Keinginan dan Harapanmu, Tapi Percayalah Ada Hikmah Besar dan Itu yang Terbaik Untukmu Saat Ini.
- 6 Teruslah Bebaik Sangka Kepada Allah, Karena Semua Kejadian yang Terjadi Darinya Adalah yang Terbaik Untukmu.
- 7 Kita Lemah Tanpa-Nya, Kita Bukan Apa-apa Tanpa-Nya, Maka Berbaik Sangka Jalan Satu-Satunya Tenang Menerima Ketentuan-Nya
Kamu Harus Percaya Akan Rencana Allah, Kamu Harus Yakin Dengan Ketetapan-Nya, Kalau Jodoh Pasti Bersama, Sesulit Apapun Jalannya
Dan kamu harus ingat, bahwa apapun yang menjadi alasanmu berpisah, itu bukan salahmu dan bukan salahnya, sebab jodoh yang memang tidak berpihak kepada kalian.
Lalu jika sudah demikian, kamu akan menyalahkan siapa? masalah yang datang? keburukan yang menjeda? oh tidak, semua tidak akan pernah mencipta jarak jika kamu dengannya memang sudah dari dulu tertulis untuk berjodoh.
Lantas mulai dari sekarang jangan terlalu sibuk menyalahkan, meski menurutmu darinya kamu melihat kesalahan. Sebab kalau jodoh, mau dia salah seperti apapun tentu akan tetap bersamamu saat ini, sepelik apapun masalah yang hadir, pasti akan ada jalan yang akhirnya membuatmu tetap bersama dengannya.
Dan begitu juga sebaliknya, kalau memang sudah bukan jodoh maka masalah sedikitpun akan menjadi boemerang untuk kamu cepat-cepat bubar dengannya.
Bukankah Semua yang Terjadi di Muka Bumi Ini Atas Izin Allah, Begitu Juga Perihal Kita Tak Berjodoh.
Oleh karenanya, berpangkulah pada takdir ilahi, kamu harus percaya akan rencana-Nya, kamu harus yakin akan ketetapan-Nya, kalau memang sudah jodoh pasti akan bersama, dan jika tidak maka semulus apapun jalannya ada saja yang kan membuat keduanya berpisah. Tuhan, jika memang kami tidak berjodoh, aku ikhlas jika dia mencintai orang lain.
Jadi mulai dari sekarang kamu harus ubah jalan pikiranmu, ubah kebiasaanmu dalam meratapi masalah, ubah kebiasaanmu dalam mengingat masa lalu, ubah keadaan hatimu untuk lebih pasrah dan yakin bahwa Allah pasti akan memberi kebahagiaan yang lebih indah, lebih bermakna dari kebahagiaan yang selama ini mungkin sudah cukup membuat hari-harimu berwarna dan menyenangkan.
Ingatlah, Mungkin Kita Memang Ditakdirkan Hanya Untuk Bertemu Lalu Berpisah, Tapi Yakinlah Kelak Akan Ada Jodoh yang Tepat Untuk Kita.
Sekali lagi ingat dengan baik, tidak ada yang salah dari masalah yang dulu hadir diantara kalian, tidak ada yang salah dengan jalan sulit yang akhirnya memisahkan kalian, karena seperti apapun itu memang sudah begitu jalannya agar kamu tahu bahwa dia bukan yang terbaik untukmu, dan pasti ada yang lebih baik untukmu nanti.
Kadang memang cinta serumit itu, kita yang sudah lama bersama dan berharap menuju ke pelaminan nyatanya tak direstui oleh orang tua. Bahkan takdir pun dengan begitu mudah memisahkan kita.
Mungkin tetangga dan teman-teman kita sering memuji bahwa kita adalah pasangan yang serasi. Tapi yang memutuskan tepat atau tidak jodohmu adalah Tuhan, bukan mulut tetangga.
*****
Jangan Mengeluh, Yakin Saja Pada Allah Karena Takdir-Nya Tak Pernah Salah
Kadang apa yang sudah kita rencanakan, diharapkan jauh-jauh hari, tiba-tiba berantakan dan jauh sekali dari harapan. Tentu kita merasa down, sangat frustasi, tidak terima, bahkan selalu merasa sedih, hingga hari-hari seakan suram, seakan semuanya sudah tidak memiliki arah pasti melanjutkan tujuan.
Pernah kamu merasakan keadaan yang demikian? tentu pernah, bukan? iya siapapun pasti pernah berada dititik teringkih dalam hidupnya, ntah itu sebuah rencana yang gagal, atau sebuah pengupayaan yang tiba-tiba endingnya hancur berantakan.
Namun, satu hal yang harus kamu pahami dengan begitu dalam, bahwa Allah tidak akan pernah memberimu kisah yang salah, Allah tidak akan menempatkanmu pada keadaan yang tidak ada gunanya, semua pasti telah memiliki akhir yang baik.
Mungkin Kadang Takdir Allah Tak Sesuia Dengan Keinginan dan Harapanmu, Tapi Percayalah Ada Hikmah Besar dan Itu yang Terbaik Untukmu Saat Ini.
Allah mungkin memang memberikan kejutan-kejutan yang kadang tidak bisa serte merta diterima oleh akal, tidak bisa serta merta masuk dalam hati, butuh perjuangan hebat untuk mengerti jalannya keadaan yang tiba-tiba berantakan. Tetapi kita harus sadar, bahwa Allah yang mengendalikan semesta ini, Allah yang tahu kapan dan dimana kita harus menemukan kesedihan lalu bahagia, maka pastikan kita bersabar dalam menerima takdir-Nya.
Walau kadang ingin kita tidak sesuai takdir-Nya, percayalah setiap yang diputuskan-Nya menjadi jalan kehidupan kita pasti mengandung hal baik yang kita sendiri mungkin tidak pernah tahu apa hal baik tersebut, sehingga kita hanya mengeluh dan mengeluh. Besyukurlah, jangan sibuk mengeluh pada kekurangan maupun rasa sakit.
Teruslah Bebaik Sangka Kepada Allah, Karena Semua Kejadian yang Terjadi Darinya Adalah yang Terbaik Untukmu.
Karenanya, perbanyak baik sangka saja sama Allah atas apapun yang datang di kehidupan kita, sebab saat kita sudah baik saja yang ada dalam pikiran dan hati kita, tentu keadaan tidak akan terlalu sulit untuk dijalani. Saat kita sudah yakin kepada-Nya bahwa semuanya pasti ada hal istimewa yang dititipkan, tentu semuanya akan mudah untuk kita tapaki, meski jelas-jelas sulit yang harus ditempuh.
Dan perlu kita sadari, bahwa kita itu lemah tanpa-Nya, kita bukan apa-apa tanpa bantuan dari-Nya, maka salah satu cara agar kita tetap tenang menjalani takdir-Nya adalah dekat dengan-Nya. Bagaimana cara sederhananya? yaitu berbaik sangka jalan satu-satunya tenang menerima setiap ketentuan-Nya. Jangan banyak bertanya tentang takdir, karena apapun itu sudah pasti yang terbaik.
Kita Lemah Tanpa-Nya, Kita Bukan Apa-apa Tanpa-Nya, Maka Berbaik Sangka Jalan Satu-Satunya Tenang Menerima Ketentuan-Nya
Tidak usah terlalu menggerutui apa yang sudah Allah takdirkan, ingatkan hati dan pikiran bahwa apapun yang Allah persembahkan tentu sudah seimbang dengan kebaikan yang disisihkan bersamanya, apapun yang Allah tetapkan sebagai jalan sulit kepada kita tentu sudah sebanding dengan apa yang sudah Allah tetapkan sebagai akhir pasti nanti.
Jadi kuncinya adalah berbaik sangka, bersabar, dan ikhlas tawakkal kepada-Nya. Sungguh kita tidak akan pernah rugi saat semuanya kita pasrahkan kepada-Nya, tidak akan pernah sakit hati kita saat apa yang kita hadapi selalu digantungkan kepada-Nya, meminta ketenangan dan jalan terbaik dari-Nya.
Sebenarnya kamu harus yakin bahwa takdir sudah Allah tentukan, tapi yakinlah nasib bisa diubah dengan doa dan kerja keras. Jadi jangan pernah lelah berusaha dengan sebaik mungkin, lalu memohon kepada sang Ilahi perihal hasil yang terbaiknya.