Sinopsis Drama Thailand Peaceful Property, Kisah Klasik Benci Jadi Sahabat

Peaceful Property
Peaceful Property

Salah satu drama thailand yang sedang tayang dan banyak dibicrakan di media sosial dan trending di Viu adalah Peaceful Property. Peaceful Property mengisahkan dua kehidupan yang berbeda antara langit dan bumi. Peach seorang yang bercita-cita menjadi koki namun harus mengubur mimpinya karena kecelakaan dan koki panutannya meninggal.

Di lain sisi, Home, pewaris keluarga Thailand yang kaya dan terkenal, menjalani kehidupan tanpa beban sampai kakeknya meninggal dan dia harus kembali ke Thailand untuk menerima warisannya. Namun garis waktu menemukan mereka dalam sebuah kecelakaan yang tak terduga. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Alur Cerita dan Sinopsis Drama Thailand Peaceful Property

Peaceful Property mengisahkan kehidupan Peach dan Papang, saudara yang hidup mandiri setelah ditinggalkan orang tuanya. Mereka hidup dalam kesulitan dan tak mampu membayar uang kos sehingga membuat mereka selalu menghindari ibu kosnya.

Dahulu Peach adalah seorang asiste koki di sebuah restoran yang sangat terkenal. Dia sangat bahagia dan hidup berkecukupan dari penghasilannya itu. Dia juga memiliki impian untuk menjadi seorang koki yang sangat terkenal bersama dengan teman baiknya Best.

Namun sebuah kecelakaan merenggut mimpi-mimpinya, setelah kecelakaan tersebut, dia pun dinyatakan mati. Tapi beberapa menit kemudian, dia kembali hidup. Setelah kejadian itu, dia pun bisa melihat hantu dan dia pun takut. Hal ini sangat berpengaru kepada pekerjaannya sebagai asisten kopi.

Naasnya karena gangguan hantu, saat salah satu pelanggan mereka mengalami alergi karena minyak yang dimasukkan oleh Peach mengandung kacang. Hal ini membuat restorannya menjadi bahan perbincangan. Bukan hanya itu, setelah kejadian tersebut, pemilik restoran juga meninggal saat sedang memasak untuk Peach. Namun Peach merasa bersalah, karena dia merasa dia orang yang menyebkan koki tersebut meninggal dunia.

Kehidupan Peach dan Papang

Setelah kejadian tersebut, Peach pun kini sulit mencari pekerjaan dan hanya memasak di kuil. Beruntungnya, selalu ada Papang yang membantunya bekerja sebagai Idola internet. Beruntungnya, saat Papang sedang live di rumah Best, akhirnya sebuah hantu menghantui Peach dan sangat ketakutan.

Read More :  Club Friday Hot Love Issue: Young Love Episode 3 : Penderitaan Sky, Anak Sewaan Vs Ibu Penyewa

Video tersebut pun viral dan membuat pemilik rumah sangat marah dan keberatan. Dia pun mencoba mengantimidasi dan mengancam Papang dan Peach karena menghancurkan bisnisnya. Namun Peach tak takut karena dia memang mengatakan yang sebenarnya. Lalu bagaimana akhirnya Peach dan Papang menghadapinya?

Home Seorang Kaya Raya dan dendam Kan pengacaranya.

Home, pewaris keluarga Thailand yang kaya dan terkenal, menjalani kehidupan tanpa beban sampai kakeknya meninggal dan dia harus kembali ke Thailand untuk menerima warisannya. Warisan yang ditinggalkannya bukanlah harta benda biasa, semua harta benda itu dikabarkan berhantu sehingga tidak bisa dijual.

Karena kasus viral yang dibuat oleh Papang, dia pun akhirnya menuntut semua kejadian tersebut. Namun setelah memutuskan, akhirnya lewat pengcaranya yaitu Kan pun mulai bekerja sama dengan Peach dan Papang untuk mengusir hantu.

Seiring berjalannya waktu, akhirnya mereka semakin akrab dan dekat. Namun saat mengusit hantu di restoran tempat dahulu Peach bekerja. Dari sinilah Peach mulai mengingat kembali kematiannya atas tabrak lari. Di lain sisi, Home juga menyadari bahwa dia adalah orang yang menabrak lari tapi tak mengakuinya.

Karena kesal, Kan pun akhirnya membongkar video kejadian malam itu karena Home belum mengakuinya. Hal ini membuat hubungan antara Papang, Peach dan Home. Lantas bagaimana akhirnya Home meminta maaf?

Alur Cerita Drama Thailand Peaceful Property Episode 1-16

Peaceful Property Episode 1 : Masa Lalu Koki dan Cucu Orang Kaya

Peaceful Property Episode 1
Peaceful Property Episode 1

Peaceful Property Episode 1 mengisahkan Home seorang cucu konglomerat di Thailand dan tinggal di Amerika. Dia memilki pergaulan yang bebas dan suka pesta. Namun semua berubah, ketika dia harus kembali ke Thailand dan menjadi pewaris harta kakeknya.

Di lain sisi, Peach seorang mantan koki yang kesulitan keuangan setelah insiden dimana dia bisa melihat hantu. Peach sendiri tinggal bersama adeknya yaitu Pangpang, Pangpang sendiri merupakan seorang idol internet yang tidak begitu populer. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 2 : Pengusiran Hantu Wig dan Awal Saling Percaya

Peaceful Property Episode 2
Peaceful Property Episode 2

Peaceful Property Episode 2 mengisahkan Peace yang akhirnya menerima pekerjaan dari Home untuk mengusir hantu di pabrik wig keluarganya. Awalnya memang dia tak setuju, namun karena adeknya Pang yang memintanya dia pun setuju.

Di lain sisi, kisah hantu wig ternyata benar adanya dan dia menjadi arwah penasaran karena masih ada yang harus dilurukan yaitu fitnah untuknya yang menjadi pencuri. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 3 : Kisah Hantu Pengantar Makanan

Peaceful Property Episode 3
Peaceful Property Episode 3

Peaceful Property Episode 3 mengisahkan Ride yang mati terpenggal kepalanya karena kecelakaan yang dia alami. Hal ini membuatnya pergi tak tenang karena makanan yang dia antarkan belum sampai ke Thansai.

Read More :  10 Aktor BL Thailand Dengan Bayaran Tertinggi Pada Tahun 2023-2024, 2025 Siapa ya?

Akhirnya, Home pun meminta Peach untuk mengusir hantu tersebut. Peach dan Papang mulai melakukan aksinya dengan cara memanggil hantu tersebut saat musim hujan. Lalu apakah mereka akan berhasil?

Peaceful Property Episode 4 : Kisah Perjuangan Pesulap dan Putrinya

Peaceful Property Episode 4
Peaceful Property Episode 4

Peaceful Property Episode 4 mengisahkan Home yang ingin menjual rumahnya yang selama ini penuh misteri. Dia pun kembali mengajak Peach untuk mengusir hantu yang ada disana. Awalnya Peach tak merasakan adanya keberadaan hantu.

Namun justru Kan, Papang dan Home yang bisa melihatnya, sehingga membuat Peach sedikit curiga. Kenapa dia tak merasakan hantu sedangkan yang lain bisa. Mereka pun akhirnya mencari informasi seputar orang yang pernah menyewa rumah itu. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 5 : Masa Damai yang Hilang

Peaceful Property Episode 5
Peaceful Property Episode 5

Peaceful Property Episode 5 mengisahkan awal mula Peach yang akhirnya bisa melihat hantu karena dia pernah mati suri setelah kecelakaan yang dia alami. Namun ketakutan tersebut kembali teringat karena mereka harus mengusir hantu yang ada di restoran.

Di lain sisi, Kan juga mulai curiga bahwa dalang kematian kasus yang menghilangkan nyawa di restoran tersebut. Dia pun akhirnya mencoba bernegosiasi dengan pihak kepolisian. Lalu apa sebenarnya motif kan sanga pengcara?

Peaceful Property Episode 6 : Cita-Cita Peach dan Garis Merah Home

Peaceful Property Episode 6
Peaceful Property Episode 6

Peaceful Property Episode 6 mengisahkan benang merah antara Peach dan Home. Home yang masih ragu untuk mengakui kesalahannya kepada Peach pun benar-benar membuatnya stres. Dia pun akhirnya meminta saran kepada Kan.

Kan pun mengatakan supaya dia cepat mengakui kesalahannya, namun Home akan melakukan diskusi dengan keluarganya. Selain itu, sebelum itu, Home juga ingin mewujudkan impian dari Peach. Lantas bagaiaman kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 7 : Dancing in Tears

Peaceful Property Episode 7
Peaceful Property Episode 7

Peaceful Property Episode 7 mengisahkan Home yang akhirnya sangat merasa bersalah atas kelakuan pengacara keluarganya yang berani membayar Peach dan bahkan menyuruhnya pergi. Namun Peach dan Papang yang merasa tersinggung pun tidak menerima perlakuan tersebut dan tinggal kembali di sebuah kosan.

Di lain sisi, seorang pembeli properti Home bernama Phoom pun datang menemui Peach untuk melihat hantu di rumah tersebut yang dahulu tempatnya menari bersama dengan Vicha. Hal ini lah yang membuat kembali Home dan Peach bertemu. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 8 : Come Back Home

Peaceful Property Episode 8
Peaceful Property Episode 8

Peaceful Property Episode 8 mengisahkan kecelakaan tragis Home yang mengakibatkannya dia koma. Namun arwahnya pun datang menemui Peach karena ingin meminta maaf. Hal ini karena hanya Peach yang bisa melihatnya sedangkan Papang tak melihanya.

Tal lama kemudian dia pun mendapatkan telepon dari rumah sakit yang menyatakan bahwa Peach mengalami kecelakaan. Setelah mencari berbagai informasi, ternyata Peach tak mabuk meski di dalam tubuhnya ditemukan alkohol. Lantas siapa yang melakukan hal itu ke Home?

Peaceful Property Episode 9 : Sweet Revenge, Balas Dendam Kan

Pemeran Peaceful Property Episode 9
Pemeran Peaceful Property Episode 9

Peaceful Property Episode 9 mengisahkan Kan yang akhirnya membalas dendam kepada keluarga Home karena sikap keluarga tersebut kepada kampung mereka. Dahulu, mereka dijanjikan bisa berjualan di kawasan mall yang dibangun oleh kakeknya Kan.

Read More :  Club Friday Hot Love Issue: Out of Sight Out of Mind Episode 2 : Selingkuh Dibalas Selingkuh?

Namun semua ternyata hanya janji yang tak bisa ditepati sehingga membuat ayah Kan jatuh sakit. Karena itulah, dia pun berniat membalas dendam kepada Home. Namun Home yang mendapatkan amanah dari kakeknya untuk memutuskan kutukan dalam keluarganya pun ikhlas. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 10 : Family’s Curse, Santet Bibi Phon

Jan Ployshompoo Supasap
Jan Ployshompoo Supasap

Peaceful Property Episode 10 mengisahkan perjuangan Home dan Peach bergumam dengan santet demi santet yang dikirimkan oleh bibinya sendiri. Kini Home juga sudah bisa mendengarkan tentang panggilan hantu yang kini mulai mengejarnya.

Di lain sisi, Peach dan yang lainnya juga membantu Home untuk mengatasi semua masalah yang disebabkan oleh bibinya. Bahkan pamannya Kid juga membantunya untuk bisa membuat bibinya masuk jeruji besi lewat pengacaranya. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Peaceful Property Episode 11 : Our Badbye, Dalang Dibalik Kematian Kakeknya

Peaceful Property Episode 11
Peaceful Property Episode 11

Peaceful Property Episode 11 mengisahkan kecurigaan Home terhadap pamannya yaitu Kid. Kid yang selama ini baik pun mulai dia curugai karena bisikan kakeknya yang mengatakan bahwa dia mati karena dibunuh bukan karena sakit.

Di lain sisi, Peach pun melihat hantu kakek Home dan mulai mencurigai bahwa kakeknya meninggal tak tenang. Dibalik pertikaian antara Home dan Peach karena akan berpisah. Diam-diam mereka merencanakan sesuatu untuk membuktikan bahwa paman Kid adalah orang yang memubunh kakeknya.

Peaceful Property Episode 12 : I’m Home, Antara Mati dan Hati Nurani

Peaceful Property Episode 12 mengisahkan Somkid, yang merencanakan semuanya karena orang tuanya tak pernah menganggapnya dan bahkan semua warisan diberikan kepada Home. Yakin bahwa kakek Home telah memperlakukannya tidak adil selama bertahun-tahun.

Dia bertekad untuk merebut kembali apa yang menjadi miliknya. Untuk melindungi Home, Peach mengambil keputusan sulit untuk mengaku, berharap bisa menciptakan peluang bagi Pang dan Kan untuk melarikan diri. Sementara itu, saat Home mengalami koma, dia kembali tersesat dalam mimpi kakeknya. Lantas bagaimana kisah selengkapnya?

Pemeran Peaceful Property

Drama Thailand yang tayang di Viu dan GMM 25 ini memiliki 12 episode dan ditayangkan mulai 28 Agustus 2024.

Setiap episodenya juga banyak aktor terkenal yang menjadi cameo dan pendukung. Berikut ini daftar pemeran Peaceful Property Episode 2.

  1. Tay Tawan Vihokratana sebagai “Peach” Santiphap Tantitaymitr
  2. New Thitipoom Techa-apaikhun sebagai “Home” Saharat Vimarnsukmun
  3. Mook Worranit Thawornwong sebagai Kan
  4. Jan Ployshompoo Supasap sebagai Pangpang
  5. Taem Charas Fuangaromya sebagai Samai Vimarnsukmun [Home’s grandfather]
  6. Ong Kasab Champadib sebagai Somkid Vimarnsukmun [Home’s uncle]
  7. Tui Puttachat Pongsuchat sebagai “Phon” Somphon Vimarnsukmun
  8. New Poramath Samart sebagai Suradech
  9. Pu Kittipol Kesmanee sebagai Yai [Attorney]
  10. Pompam Niti Chaichitathorn sebagai Chai-un
  11. Perth Tanapon Sukumpantanasan sebagai Best

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *